SELAMAT DATANG DIBLOG RESMI HMI KOMISARIAT HUKUM UIR, TERIMAKASIH TELAH MENGUNJUNGI...!!!

Minggu, 05 Januari 2020

Inspirasi Tidak Membutuhkan Permisi


                     Oleh         : Angga Rambe
                     Semester : 1

      Penulis bermimpi menjadi tokoh-tokoh yang dilihatnya didalam film, atau yang dibacanya didalam novel. Penulis pernah bermimpi menjadi seperti Leonardo Da Vinci seorang seniman multitalenta yang penulis baca darinovel Assasin Creed : Brotherhood, penulis juga bermimpi menjadi seorang sejarawan dan arkelolog sepintar Robert Langdon dari serial novelnya Dan Brown.

     Setelah membaca buku The Art of War nya Tsun tzu yang katanya merupakan buku wajib baca oleh pimpinan pimpinan militer didunia, penulis sangat tertarik dengan kehidupan militer. Ketika melihat Bai Qi penulis ingin berdiri didepan medan perang memimpin ratusan ribu pasukan, melihat Jiang Shang penulis ingin membawa ribuan pasukan menuju kemenangan hanya dengan strategi-strategi sederhana.

     Sampai sekarang penulis masih belum menemukan cita-cita penulis yang sebenarnya, penulis masih berusaha menemukan jati dirinya. Menurut penulis kebanyakan orang mimpinya ditentukan oleh orang lain, ketika diberi pertanyaan  " mau jadi apa" tapi dengan pilihan jawaban yang memang sudah ditentukan, seolah memberi kebebasan tapi tanpa disadari disitu ada pemaksaan.

    Penulis punya banyak macam mimpi, mencari berbagai cara menggapai mimpi-mimpi tersebut walaupun selalu menyerah tidak sampai setengah perjalanan tapi selalu diawal. Sekarang penulis berstatus sebagai mahasiswa fakultas hukum, penulis tidak tau apakah ini jalan yang terbaik untuk mencapai mimpi penulis? penulis hanya yakin bahwa usaha-usaha penulis pada akhirnya akan sampai.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Daerah bebas berekpresi...!!! Silakan berkomentar semaunya asal tidak mengandung unsur SARA (Suku, Agama, Ras dan Antargolongan), Komentar yang mengandung Unsur SARA akan dihapus.

TTD

REKI WAHYUDI
Admin Blog HmI Hukum UIR